"ASSALAMU'ALAIKUM WAROHMATULLAHI WABAROKATUH"

Jumat, 02 Oktober 2015

Al Baqoroh (Sapi Betina) - Ayat 260

260. Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata: "Ya Tuhanku, perlihatkanlah padaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati." Allah berfirman: "Belum yakinkah kamu?" Ibrahim menjawab: "Aku telah meyakininya, akan tetapi agar hatiku tetap mantap (dengan imanku)." Allah berfirman: "(kalau demikian) ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah 165) semuanya olehmu. (Allah berfirman): "Lalu letakkan di atas tiap-tiap satu bukit satu bagian dari bagian-bagian itu, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera." Dan ketahuilah bahwa Allah Maha Perkasa lagi Maha Bijaksana.

165). Pendapat di atas adalah menurut At-Tabari dan Ibnu Kasir, sedang menurut Abu Muslim As Asfahani pengertian ayat di atas ialah bahwa Allah memberi penjelasan kepada Nabi Ibrahim A.S. tentang cara Dia menghidupkan orang-orang yang mati. Disuruh Nabi Ibrahim A.S. mengambil empat ekor burung lalu memeliharanya dan menjinakkannya hingga burung itu dapat datang seketika, bilamana dipanggil. Kemudian, burung-burung yang sudah pandai itu, diletakkan di atas tiap-tiap bukit seekor, lalu burung-burung itu dipanggil dengan satu tepukan/seruan, niscaya burung-burung itu akan datang dengan segera walaupun tempatnya terpisah-pisah dan berjauhan. Maka demikian pula Allah menghidupkan orang-orang yang mati yang tersebar di mana-mana, dengan satu kalimat cipta "hiduplah kamu semua" pastilah mereka itu hidup kembali.
Jadi menurut Abu Muslim Sigat Amr (bentuk kata perintah) dalam ayat ini, pengertiannya khabar (bentuk berita) sebagai cara penjelasan. Pendapat beliau ini dianut pula oleh Ar Razy dan Rasyid Rida.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar