"ASSALAMU'ALAIKUM WAROHMATULLAHI WABAROKATUH"

Sabtu, 30 April 2022

Al Hajj Ayat 76

76. Allah mengetahui apa yang di hadapan mereka dan apa yang di belakang mereka. Dan hanya kepada Allah dikembaliakn semua urusan.

Jumat, 29 April 2022

Al Hajj Ayat 75

75. Allah memilih utusan – utusan-(Nya) dari malaikat dan dari manusia; sesungguhnya Allah Maha Mendengar lagi Maha Melihat.

Kamis, 28 April 2022

Al Hajj Ayat 74

74. Mereka tidak mengenal Allah dengan sebenar – benarnya. Sesungguhnya Allah benar – benar Maha Kuat lagi Maha Perkasa.

Rabu, 27 April 2022

Al Hajj Ayat 73

73. Hai manusia, telah dibuat perumpamaan, maka dengarkanlah olehmu perumpamaan itu. Sesungguhnya segala yang kamu seru selain Allah sekali – kali tidak dapat menciptakan seekor lalatpun, walaupun mereka bersatu untuk menciptakannya. Dan jika lalat itu merampas sesuatu dari mereka, tiadalah mereka dapat merebutnya kembali dari lalat itu. Amat lemahlah yang menyembah dan amat lemah (pulalah) yang disembah.

Selasa, 26 April 2022

Al Hajj Ayat 72

72. Dan apabila dibacakan di hadapan mereka ayat – ayat Kami yang terang, niscaya kami melihat tanda – tanda keingkaran pada muka orang – orang yang kafir itu. Hampir – hampir mereka menyerang orang – orang yang membacakan ayat – ayat Kami di hadapan mereka. Katakanlah: “Apakah akan aku kabarkan kepadamu yang lebih buruk daripada itu, yaitu neraka?” Allah telah mengancamkannya kepada orang – orang yang kafir. Dan neraka itu adalah seburuk – buruknya tempat kembali.

Senin, 25 April 2022

Al Hajj Ayat 71

71. Dan mereka menyembah selain Allah, apa yang Allah tidak menurunkan keterangan tentang itu, dan apa yang mereka sendiri tiada mempunyai pengetahuan terhadapnya. Dan bagi orang – orang yang zalim sekali – kali tidak ada seorang penolongpun.

Minggu, 24 April 2022

Al Hajj Ayat 70

70. Apakah kamu tidak mengetahui bahwa sesungguhnya Allah mengetahui apa yang ada di langit dan di bumi; bahwasanya yang demikian itu terdapat dalam sebuah kitab (Lauh Mahfuz)? Sesungguhnya yang demikian itu amat mudah bagi Allah.

Sabtu, 23 April 2022

Al Hajj Ayat 69

69. Allah akan mengadili di antara kamu pada hari kiamat tentang apa yang kamu dahulu selalu berselisih padanya.

Jumat, 22 April 2022

Al Hajj Ayat 68

68. Dan jika mereka membantah kamu, maka katakanlah: “Allah lebih mengetahui tentang apa yang kamu kerjakan.”

Kamis, 21 April 2022

Al Hajj Ayat 67

67. Bagi tiap – tiap umat telah Kami tetapkan syariat tertentu yang mereka lakukan, maka janganlah sekali – kali mereka membantah kamu dalam urusan (syariat) ini dan serulah kepada (agama) Tuhanmu. Sesungguhnya kamu benar – benar pada jalan yang lurus.

Rabu, 20 April 2022

Al Hajj Ayat 66

66. Dan Dia-lah Allah yang telah menghidupkan kamu, kemudian mematikan kamu, kemudian menghidupkan kamu (lagi), sesungguhnya manusia itu, benar- benar sangat mengingkari nikmat.

Selasa, 19 April 2022

Al Hajj Ayat 65

65. Apakah kamu tiada melihat bahwasanya Allah menundukkan bagimu apa yang ada di bumi dan bahtera yang berlayar di lautan dengan perintah-Nya. Dan Dia menahan (benda – benda) langit jatuh ke bumi, melainkan dengan izin-Nya? Sesungguhnya Allah benar – benar Maha Pengasih lagi Maha Penyayang kepada manusia.

Senin, 18 April 2022

Al Hajj Ayat 64

64. Kepunyaan Allah-lah segala yang ada di langit dan segala yang ada di bumi. Dan sesungguhnya Allah benar – benar Maha Kaya lagi Maha Terpuji.

Minggu, 17 April 2022

Al Hajj Ayat 63

63. Apakah kamu tiada melihat, bahwasanya Allah menurunkan air dari langit, lalu jadilah bumi itu hijau? Sesungguhnya Allah Maha Halus lagi Maha Mengetahui.

Sabtu, 16 April 2022

Al Hajj Ayat 62

62. (Kuasa Allah) yang demikian itu, adalah karena sesungguhnya Allah, Dia-lah (Tuhan) Yang Haq dan sesungguhnya apa saja yang mereka seru selain dari Allah, itulah yang batil, dan sesungguhnya Allah, Dia-lah Yang Maha Tinggi lagi Maha Besar.

Jumat, 15 April 2022

Al Hajj Ayat 61

61. Yang demikian itu, adalah karena sesungguhnya Allah (kuasa) memasukkan malam ke dalam siang dan memasukkan siang ke dalam malam dan bahwasanya Allah Maha Mendengar lagi Maha Melihat.

Kamis, 14 April 2022

Al Hajj Ayat 60

60. Demikianlah, dan barangsiapa membalas seimbang dengan penganiayaan yang pernah ia derita kemudian ia dianiaya (lagi), pasti Allah akan menolongnya. Sesungguhnya Allah benar – benar Maha Pemaaf lagi Maha Pengampun.

Rabu, 13 April 2022

Al Hajj Ayat 59

59. Sesungguhnya Allah akan memasukkan mereka ke dalam suatu tempat (surga) yang mereka menyukainya. Dan sesungguhnya Allah Maha Mengetahui lagi Maha Penyantun.

Selasa, 12 April 2022

Al Hajj Ayat 58

58. Dan orang – orang yang berhijrah di jalan Allah, kemudian mereka dibunuh atau mati, benar – benar Allah akan memberikan kepada mereka rezeki yang baik (surga). Dan sesugguhnya Allah adalah sebaik – baik pemberi rezeki.

Senin, 11 April 2022

Al Hajj Ayat 57

57. Dan orang – orang yang kafir dan mendustakan ayat – ayat Kami, maka bagi mereka azab yang menghinakan.

Minggu, 10 April 2022

Al Hajj Ayat 56

56. Kekuasaan di hari itu ada pada Allah, Dia memberi keputusan di antara mereka. Maka orang – orang yang beriman dan beramal saleh adalah di dalam surga yang penuh kenikmatan.

Sabtu, 09 April 2022

Al Hajj Ayat 55

55. Dan senantiasalah orang – orang kafir itu berada dalam keragu – raguan terhadap Al Qur’an, hingga datang kepada mereka saat (kematiannya) dengan tiba – tiba atau datang kepada mereka azab hari kiamat.

Jumat, 08 April 2022

Al Hajj Ayat 54

54. dan agar orang – orang yang telah diberi ilmu, meyakini bahwasannya Al Qur’an itulah yang hak dari Tuhanmu lalu mereka beriman dan tunduk hati mereka kepadanya dan sesungguhnya Allah adalah Pemberi Petunjuk bagi orang – orang yang beriman kepada jalan yang lurus.

Kamis, 07 April 2022

Al Hajj Ayat 53

53. agar Dia menjadikan apa yang dimasukkan oleh syaitan itu, sebagai cobaan bagi orang – orang yang di dalam hatinya ada penyakit dan yang kasar hatinya. Dan sesungguhnya orang – orang yang zalim itu, benar – benar dalam permusuhan yang sangat,

Rabu, 06 April 2022

Al Hajj Ayat 52

52. Dan Kami tidak mengutus sebelum kamu seorang rasulpun dan tidak (pula) seorang nabi, melainkan apabila ia mempunyai sesuatu keinginan, syaitanpun memasukkan godaan – godaan terhadap keinginan itu, Allah menghilangkan apa yang dimasukkan oleh syaitan itu, dan Allah menguatkan ayat – ayat-Nya. Dan Allah Maha Mengetahui lagi Maha Bijaksana.

Selasa, 05 April 2022

Al Hajj Ayat 51

51. Dan orang – orang yang berusaha dengan maksud menentang ayat – ayat Kami dengan melemahkan (kemauan untuk beriman); mereka itu adalah penghuni – penghuni neraka.

Senin, 04 April 2022

Al Hajj Ayat 50

50. Maka orang – orang yang beriman dan mengerjakan amal – amal yang saleh, bagi mereka ampunan dan rezeki yang mulia.

Minggu, 03 April 2022

Al Hajj Ayat 49

49. Katakanlah: “Hai manusia, sesungguhnya aku adalah seorang pemberi peringatan yang nyata kepada kamu.”

Sabtu, 02 April 2022

Al Hajj Ayat 48

48. Dan berapalah banyaknya kota yang Aku tangguhkan (azab-Ku) kepadanya, yang penduduknya berbuat zalim, kemudian Aku azab mereka, dan hanya kepada-Ku-lah kembalinya (segala sesuatu).

Jumat, 01 April 2022

Al Hajj Ayat 47

47. Dan mereka meminta kepadamu agar azab itu disegerakan, padahal Allah sekali – kali tidak akan menyalahi janji-Nya. Sesungguhnya sehari di sisi Tuhan-Mu adalah seperti seribu menurut perhitunganmu.