"ASSALAMU'ALAIKUM WAROHMATULLAHI WABAROKATUH"

Jumat, 31 Mei 2019

Yusuf – Ayat 9


9. Bunuhlah Yusuf atau buanglah dia ke suatu daerah (yang tak dikenal) supaya perhatian ayahmu tertumpah kepadamu saja, dan sesudah itu hendaklah kamu menjadi orang – orang yang baik 744).

744). Menjadi orang baik – baik “Yaitu, mereka setelah membunuh Yusuf A.S. bertaubatlah kepada Allah serta mengerjakan amal – amal saleh.

Kamis, 30 Mei 2019

Yusuf – Ayat 8


8. (Yaitu) ketika mereka berkata: “Sesungguhnya Yusuf dan saudara kandungnya (Bunyamin) lebih dicintai oleh ayah kita daripada kita sendiri padahal kita (ini) adalah satu golongan (yang kuat). Sesungguhnya ayah kiata adalah dalam kekeliruan yang nyata.

Rabu, 29 Mei 2019

Yusuf – Ayat 7


7. Sesungguhnya ada beberapa tanda – tanda kekuasaan Allah pada (kisah) Yusuf dan saudara – saudaranya bagi orang – orang yang bertanya.

Selasa, 28 Mei 2019

Yusuf – Ayat 6


6. Dan demikianlah Tuhanmu memilih kamu (untuk menjadi Nabi) dan diajarkan-Nya kepadamu sebagian dari tabir mimpi – mimpi dan disempurnakan-Nya nikmat-Nya kepadamu dan kepada keluarga Ya’qub, sebagaimana Dia telah menyempurnakan nikmat-Nya kepada dua orang bapakmu 745) sebelum itu, (yaitu) Ibrahim dan Ishaq. Sesungguhnya Tuhan-mu Maha Mengetahui lagi Maha Bijaksana.

745). Dimaksud bapak di sini kakek dan ayah dari kakek.

Senin, 27 Mei 2019

Yusuf – Ayat 5


5. Ayahnya berkata: “Hai anakku, janganlah kamu ceritakan mimpimu itu kepada saudara – saudaramu, maka mereka membuat makar (untuk membinasakan)mu. Sesungguhnya syaitan itu adalah musuh yang nyata bagi manusia.”

Minggu, 26 Mei 2019

Yusuf – Ayat 4


4. (Ingatlah), ketika Yusuf berkata kepada ayahnya: “Wahai ayahku. 742), sesungguhnya aku bermimpi melihat sebelas bintang, matahari dan bulan, kulihat semuanya sujud kepadaku.”

742). Bapak Yusuf A.S. ialah Ya’qub putera Ishaq putera Ibrahim A.S.